Welcome to our online store

Bola-bola tahu

Bola-bola tahu dengan campuran daging udang giling ini sangat nikmat saat dijadikan sup. Sajian ini sangat pas untuk menu anak-anak karena warnanya yang cerah, bentuknya yang lucu dan yang pasti gizi dan kebersihannya karena kita olah sendiri.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan Bola Tahu:
400 gram tahu putih, dihaluskan
100 gram udang kupas, dihaluskan
1 buah cabai merah besar, dicincang halus
1/2 sendok teh garam 
1/2 sendok teh merica bubuk 

Bahan Sup:
3 siung bawang putih, digoreng, dimemarkan
2 cm jahe, dimemarkan
1 tangkai seledri 
1 buah lobak, diiris tipis
1 buah wortel, diiris serong
5 sendok teh garam 
1/4 sendok teh merica bubuk 
1/2 sendok makan gula pasir 
1/2 sendok teh pala bubuk 
1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
50 gram soun, direndam
1.500 ml kaldu ayam 
1 sendok makan bawang goreng untuk taburan 

Cara membuat:
  1. Aduk rata bahan bola tahu. Bentuk bola-bola.
  2. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang. Sisihkan.
  3. Rebus kaldu ayam dengan bawang putih, jahe, dan seledri. Masak sampai mendidih dan harum.
  4. Masukkan lobak, wortel, garam, merica bubuk, gula pasir, dan pala bubuk. Masak hingga matang.
  5. Tambahkan bola tahu, daun bawang, dan soun, Aduk rata.
  6. Sajikan dengan taburan bawang goreng.

Related Product :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. warung mbak ketul - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template | Distributed By: BloggerBulk
Proudly powered by Blogger