Welcome to our online store

Wedang Secang








Resep Membuat Minuman Nusantara Wedang Secang – sebelum kita mencoba menu kuliner barat atau asia lain sebaiknya kita cinta indonesia kita coba dulu memasak berbagai macam kuliner nusantara kita ini karena termasuk kuliner kita memiliki beragam rasa yang enak dan lezat yang patut untuk kita coba. Sebelumnya juga telah kita bahas menu bika ambon. Untuk melengkap sajian tersebut kita juga bisa membuat sebuah minuman khas nusantara seperti Wedang Secang atau wedang ronde sebagai penghangat tubuh juga dikala susana dingin.

Wedang secang merupakan salah satu minuman tradisional, berasal dari kata wedang yang berarti minuman dan secang yang berarti kayu secang. kayu secang inilah yang membuat minuman ini menjadi berwarna merah. Dan Rasa hangat dari minuman inididapat dari rimpang jahe yang sangat pas untuk Kita nikmati saat cuaca dingin seperti sekarang ini.Untuk mencoba membuatnya bisa anda baca tutorialnya dibawah ini.
Bahan Wedang Secang
·         10 gram secang
·         2 batang serai, ambil bagian putihnya, bakar, memarkan
·         150 gram jahe, bakar
·         6 cm kayumanis
·         10 butir cengkeh
·         2 butir kapulaga
·         200 gram gula batu
·         1.750 ml air
Setelah semua bahan diatas anda siapkan, dengan mudah kok anda bisa membut minuman tradisional ini tanpa perlu banyak cara yang anda lakukan, berikut ini cara membuatnya.
Cara membuat Wedang Secang :
·         Rebus air, secang, serai, jahe, kayumanis, cengkeh, daun cengkeh, daun pala di atas api kecil sampai harum. Angkat. Saring.
·         Tambahkan gula batu. Sajikan hangat.
·         Untuk 7 porsi Wedang secang yang kita dapatkan dari resep yang kita buat hari ini.
Sekian sudah tugas saya memberikan info resep baru seperti wedang secang ini anda bisa juga share artikel ini jika anda rasa bermanfaat dan bisa membantu teman anda untuk membuat minuman penghangat tubuh sendiri dirumah tanpa perlu keluar rumah.

Related Product :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. warung mbak ketul - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template | Distributed By: BloggerBulk
Proudly powered by Blogger