Soto Taoco
Menu Spesial Soto Taoco dengan Cara Memasaknya – update lagi ni sore hari ini
untuk anda semua para ibu atau para calon juru masak profesional yang belajar
sendiri untuk menghasilkan berbagai kuliner dari situs resep masakan ini. Untuk
anda yang masih setia disini untuk menjadikan referensi belajar memasak. Hari ini ada menu baru lagi nih dari kami saya harap anda juga
mencobanya.
Soto Taoco adalah nama resep hari ini untuk
anda, masakan yang terbuat dari daging sandung lamur yang disajikan dengan
bumbu yang nikmat dan lezat yang akan membuat lidah penikmatnya berkata maknyus
hehe, daripada pensaran dan sudah gatal ingin rasanya mencoba membuat masakan
yang satu ini silahkan anda baca bahan, bumbu dan cara memasaknya dibawah ini
ya.
Bahan Soto Taoco
·
500 gram daging sandung lamur
·
2.000 ml air
·
2 cm jahe, dimemarkan
·
3 batang serai, dimemarkan
·
5 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
·
5 sendok makan taoco manis
·
1/2 sendok makan kecap manis
·
4 sendok teh garam
·
1/2 sendok teh merica bubuk
·
1 sendok teh gula pasir
·
2 blok kaldu sapi
·
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus Soto Taoco
·
10 butir bawang merah
·
5 siung bawang putih
·
3 cm kunyit, dibakar
·
2 buah cabai merah keriting
Bahan Pelengkap Soto Taoco
·
2 sendok makan bawang goreng
·
1 tangkai seledri, diiris halus
·
100 gram emping goreng
·
4 butir telur rebus, dibelah dua
·
2 buah jeruk nipis, diiris
Cara membuat dan memasak Soto Taoco :
1. Langkah Pertama Anda rebus air dan
daging hingga mendidih. Lalu angkat. Kemudian Anda potong-potong dan saring air
kaldunya dan ukur kaldunya 1.800 ml. setelah itu didihkan lagi bersama
dagingnya.
2. Selanjutnya Anda lakukan adalah
memanaskan minyak. Untuk menumis bumbu halus ditambah jahe, serai, daun jeruk,
dan juga taoco manis hingga harum. Lalu tuang ke rebusan daging.
3. Kemudian masukkan bahan seperti kecap
manis, garam, merica bubuk, gula pasir, dan juga kaldu sapi blok. Lalu
Anda masak sampai matang.
4. Terakhir setelah semuai selesai Anda
tinggal sajikan bersama pelengkapnya.
5. Resep Soto Taoco ini dibuat untuk 8
porsi.
Sekian dari kami hari ini
untuk resep Soto Taoco, semoga anda bisa menghasilkan rasa yang lezat dan
nikmat dengan panduan dari situs resepcaramemasak.info, jangan lupa baca menu
lain seperti pepes ikan nila atau seafood kerang saus tiram
Posting Komentar